You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
HBKB di Jakut Ada Doorprize Sepeda
.
photo Suriaman Panjaitan - Beritajakarta.id

HBKB di Jalan Boulevard Dapat Hadiah Sepeda

Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) kembali digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, di Jalan Boulevard Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (15/11). Dalam kegiatan tersebut diberikan hadiah sepeda bagi warga yang memenangkan undian.

Semoga dengan sepeda yang diperoleh warga, warga semakin sadar pentingnya udara bersih

Sekretaris Kota Jakarta Utara, Ahmad Ya'la mengatakan, HBKB kali ini dilakukan bersamaan dengan pemberian hadiah sepeda. Hal itu merupajan ajakan Pemkot Jakarta Utara menyadarkan warga pentingnya udara sehat.

"Semoga dengan sepeda yang diperoleh warga, warga semakin sadar pentingnya udara bersih, khususnya di kawasan Jakarta Utara," ujarnya.

Warga Antusias Ikuti HBKB di Jl Boulevard

Kegiatan HBKB, kata Ya'la, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan Pemkot Jakarta Utara demi meningkatkan kualitas udara. Pelaksanaan HBKB itu merupakan amanat dari Perda Nomor 2 Tahun 2005 tentang Pengendalian Pencemaran Udara.‎

"Makanya kita harapkan, warga yang mendapatkan sepeda, dapat menularkan ke yang lain dengan bersepeda, sedikit mengurangi polusi udara dari pemakai kendaraan bermotor," kata Ya'la.

Ya'la menambahkan, dari catatan yang dimilikinya, polusi udara di Jakarta Utara, sebahagian besar disumbang oleh keberadaan sepeda motor.‎

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3709 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1535 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye963 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye943 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye923 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik